Soft Lens Tak Cukup Hanya Direndam


Berbeda dengan kacamata, lensa kontak tidak mudah bergeser, berembun atau berdebu sehingga lebih nyaman dan tak menganggu penampilan. Kendati demikian lensa kontak memerlukan perawatan
yang seksama untuk menjaganya tetap bersih dan bebas bakteri. Khusus untuk soft lens, disarankan untuk membersihkan dan menggosoknya dengan larutan pembersih sebelum merendamnya semalaman. Cara ini dianggap paling baik untuk membunuh sebagian besar bakteri dan mencegah infeksi mata. Seperti diketahui beberapa jenis bakteri dapat menembuh soft lens."Walaupun beberapa larutan pembersih menyebutkan tidak perlu digosok lagi, tetapi menggosok dan membilas sebelum merendamnya adalah cara paling efektif pada berbagai tipe lensa kontak," kata Hua Zhu, dari Brien Holden Vision Institute, Australia.
Dalam penelitiannya, ia meneliti beberapa jenis larutan pembersih lensa kontak, termasuk produk yang mengklaim tidak perlu digosok (no rub), untuk menghilangkan kultur bakteri atau jamur yang berasal dari lensa kontak komersil, baik itu yang bertipe silikon atau lensa hidrogel.
Para peneliti menemukan larutan pembersih akan lebih efektif jika kita memakai teknik "menggosok dan membilas" sebelum merendam lensa kontak. Sebaliknya, hanya "merendam" saja akan menyisakan bakteri di lensa kontak.Sementara itu teknik "membilas saja" akan meningkatkan kebersihan jika larutan pembersih yang dipakai mengandung pengawet polyguad. Akan tetapi teknik membilas saja kurang efektif membersihkan satu atau dua bakteri dari lensa silikon hydrogel.
"Melewatkan proses menggosok soft lens akan menyisakan banyak bakteri. Jika mikroorganisme itu


menempel di permukaan lensa kontak ia akan menjadi lebih kebal terhadap disinfektan,

height= height=
height= height= height= height=

Popular Posts

height= height= height= height=
height= height= height= height=