Wanita berpinggul
lebar kerap kali kurang percaya diri dan katanya, susah mencari pakaian yang
cocok. Namun sebenarnya, bagi Anda yang memiliki pinggul lebar, ada
kelebihannya juga, yakni lebih mudah saat menjalani persalinan normal. Ini dia
beberapa trik yang bisa membuat pinggul lebar Anda menjadi stunning
dan seksi.
Atasan Yang Utama
Atasan Yang Utama
Anda harus mencari busana atasan lebih bercorak/ ramai guna
menarik perhatian. Hal ini berfungsi untuk memanipulasi mata orang yang
memandang, sehingga lebih berfokus pada bagian atas tubuh Anda terlebih dulu.
Pemilihan atasan merupakan yang terpenting untuk si pinggul lebar, karena bisa
menyeimbangkan bentuk tubuh. Gunakan atasan ketat yang dipadu dengan cardigan
atau aksesoris.
Hiasan Di Sekitar Leher
Pilihlah atasan yang berkerah atau yang menonjolkan aksen
unik di bagian leher. Tujuannya memberikan kesan langsing pada pinggul.
Ditumpuk
Anda juga bisa mencoba mengalihkan perhatian orang dari
pinggul Anda, dengan mengenakan busana bertumpuk sekaligus. Tapi ingat,
pilihlah padanan atasan yang bahan dan modelnya memang cocok untuk di layer,
sehingga akan tampak manis.
Bawahan A-Line
Untuk memadukan bawahan, sebaiknya pilih bawahan berbentuk
A-line. Bentuk A-line ini akan membuat Anda nampak langsing, menampilkan bentuk
curvy body jadi lebih nyata, tanpa mengekspose keseluruhan
pinggul.
pinggul.
Wajib Dihindari
Sebaiknya Anda tidak memakai celana cargo, busana yang
terlalu banyak kantung, dan yang memberatkan bagian bawah tubuh karena hal ini
akan mempertegas kelebaran pinggul Anda.