Gaya Hijab, Yang penting Padu_padannya.


Ketika memutuskan untuk berjilbab, kita sering merasa harus melakukan persiapan khusus. Tidak hanya mempersiapkan iman, tetapi juga investasi busana-busana muslimah yang baru. Terutama busana untuk ke kantor atau untuk menghadiri acara formal,
karena pasti berbeda dengan busana sehari-hari. Benarkah demikian?
Menurut buku Office Hijab Look  ini, ternyata tidak harus begitu. Karena saat berbusana, kita tidak perlu memikirkan satu set busana yang indah. Kunci berbusana saat berhijab sebenarnya lebih pada mempadupadankan koleksi pakaian kita yang lama. Anda hanya tinggal membongkar koleksi pakaian di lemari.
Kumpulkan saja koleksi kaus atau blus lengan panjang, blazer, kardigan, atau baju luaran lain yang berlengan panjang. Kemudian temukan bawahan yang serba panjang, seperti celana panjang, rok panjang, atau rok maksi. Buat paduan warna, tatanan hijab yang unik, lalu tambahkan aksesori. Maka Anda telah menciptakan penampilan baru yang tetap syar’I
Sebagai panduan, buku ini menawarkan lebih dari 20 padupadan busana. Ada panduan memadukan busana dari warnanya, bahan, motif, serta jenis busananya. Misalnya, memainkan tabrak warna antara gaun panjang dengan blazer-nya. Atau mengombinasikan rok panjang warna gelap, dengan blus warna gelap yang berbeda.
Jangan ragu untuk memadukan bahan. Misalnya, blus denim dengan celana katun dan jilbab dari chiffon. Atau, jilbab bahan jersey dengan rok chiffon. Rok maksi dari bahan denim juga bisa dipadankan dengan kardigan dan jilbab bahan rajut.
Yang juga seru adalah memadukan bahan polos dengan bermotif, entah itu pada rok, blus, atau baju luarannya. Entah itu motif garis, tartan, polka dot, bunga, batik, dan lain sebagainya. Hanya karena rok maksi Anda berwarna merah, Anda tak harus mengombinasikannya dengan atasan bermotif dengan nuansa warna yang sama.
Variasi jilbab pun diberikan, dari jilbab bergaya klasik, modern, hingga yang bergaya turban. Untuk memudahkan Anda menerapkan gaya jilbab tersebut, disediakan enam macam tutorial jilbab. Anda tinggal memilih yang paling praktis atau yang sesuai karakter Anda.
height= height=
height= height= height= height=

Popular Posts

height= height= height= height=
height= height= height= height=