Hati-hati, Permen Karet Juga Sebabkan Diare
Meski pemanis buatan yang terdapat dalam makanan kemasan masih dalam batas aman, namun ternyata pemanis buatan dapat meningkatkan risiko diare.
Seperti diungkapkan oleh pakar gastroenterologi, Anish Sheth, MD, bahwa permen karet termasuk dalam daftar mengandung pemanis buatan yang tinggi. Walaupun ada banyak produk tinggi gula lainnya seperti permen, obat batuk, minuman olahraga, jus, dan selai.
"Karena pemanis itu dicerna, ia menarik air ke dalam saluran usus dan dapat menyebabkan diare," kata Anish Sheth, MD, seperti dikutip Menshealth, Minggu (13/4/2014).
Anish sendiri menyarankan Anda untuk memeriksa kembali label bahan dan menghindari produk yang mengandung pemanis buatan agar terhindar dari diare.
Anish menambahkan, diare juga bisa disebabkan oleh luka di bagian ginjal, alergi fruktosa atau laktosa, mengonsumsi makanan asam, pedas, santan secara berlebihan, kelebihan vitamin C atau infeksi bakteri.
Popular Posts
-
Cara buat hanbody racikan sendiri Menghabiskan waktu seharian baik beraktivitas diluar ruangan ataupun didalam ruangan sekalipun, te...
-
Minyak tawon untuk bisul merupakan obat tradisional yang bisa dihandalkan untuk mengobati bisul baik pada orang dewasa maupun balit...
-
Olive oil atau yang biasa dikenal minyak zaitun sudah dipercaya sejak bertahun – tahun sebagai bahan alami untuk perawatan kulit tu...